MADIUN I JWI – Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian terhadap keluarga besar Polri, Polres Madiun menggelar kegiatan anjangsana, Sabtu, (14/6/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79.
Anjangsana dilaksanakan dengan mengunjungi sejumlah kediaman, yakni rumah anak yatim dari anggota Polri, purna tugas Polri, serta anggota Polri yang tengah mengalami sakit.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Madiun AKBP Mohammad Zainur Rofik, S.I.K., Wakapolres Madiun, para Pejabat Utama (PJU), dan personel Polres Madiun.
Kunjungan dilakukan secara langsung ke beberapa titik lokasi, antara lain kediaman Alm. Aiptu Mujianto di Dusun Candi, Desa Bagi, Kecamatan/Kabupaten Madiun; kediaman Aiptu Wawan I.H di Desa Klitik, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun; kediaman Alm. Aiptu Koko Indarto di Desa Pagotan, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun; serta kediaman Purna Polri Siswoto di Desa Jatisari, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun.

Dalam kunjungan tersebut, jajaran Polres Madiun memberikan tali asih berupa bingkisan dan santunan, melaksanakan doa bersama untuk keselamatan anggota yang sakit serta mendoakan anggota yang telah berpulang. Selain itu, kegiatan juga diisi dengan silaturahmi dan pemberian motivasi kepada keluarga sebagai bentuk empati dan dukungan moril dari institusi.
Kapolres Madiun menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari semangat kebersamaan dan solidaritas keluarga besar Polri. “Kami hadir untuk memberi semangat, menunjukkan bahwa institusi tidak pernah meninggalkan anggotanya dan keluarganya, baik dalam keadaan suka maupun duka,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang lebih erat antaranggota dan keluarga Polri, serta menjadi pengingat akan pentingnya nilai kebersamaan dan kepedulian sosial dalam tubuh institusi kepolisian.(Tan).